Pria Ini Harus Kehilangan Buah Zakar Karena Kanker Ususnya Menjalar


Seorang pria 53 tahun harus merelakan buah zakarnya diangkat karena digerogoti kanker. Pemeriksaan menunjukkan, kanker tersebut berasal dari kanker usus yang menjalar.

Dokter di Iowa City menemukan massa kanker saat pasien mengeluhkan benjol di buah zakar atau skrotum. Benjolan tersebut sudah ada sejak pasien berusia 33 tahun, bermula saat selangkangannya ditendang keledai.


Pasien itu sendiri sedang menjalani kemoterapi kanker usus besar saat buah zakarnya harus diangkat. Kanker usus diketahui bisa menyebar melalui jaringan limphatik, bagian dari sistem kekebalan tubuh yang berada di seluruh tubuh.

Jaringan kanker ditemukan terutama di epididimis, yakni saluran yang menyalurkan sperma dari testis. Menurut dokter yang menangani, kasus ini langka karena dilaporkan hanya ada 5 kasus dalam literatur medis.

"Pasien pulih dengan baik dari operasi dan melanjutkan pengobatan metastasis kanker usus besar," kata Dr Moshe Wald yang menangani kasus tersebut, dikutip dari Dailymail.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama